Selasa, 22 Januari 2019

Tingkatkan Personel Anggota brimob Batalyon B Pelopor Gencar GAG


Banten - Guna meningkatkan Anggota brimob Batalyon B Pelopor melaksanakan giat latihan Gerilya Anti Gerilya (GAG), kegiatan ini merupakan salah satu kemampuan brimob yang sudah mendarah daging serta mengalir disetiap insan Bhayangkara brimob, Lapangan Makosat brimobda Banten. Rabu (23/1/2019). Komandan Satuan Brimob Kombes Reeza Herasbudi melalui Kabidhumas Polda Banten AKBP Edy Sumardi mengatakan kegiatan ini dilaksanakan tanpa mengurangi semangat anggota yang latihan walaupun dalam prakteknya medan pertempuranya tidak sama dengan saat latihan, dengan didasari sikap loyalitas, dedikasi dan semangat membara para insan Bhayangkara-bhayangkara Brimob melaksanakan latihan untuk mengasah kemampuan. “Pelaksanaan Pertempuran perjumpaan ( Purpa ) menjadi awal latihan pasukan yang sedang patroli, atas inisiatif Kanit dan kekompakan anggota, penghadangan ini dapat diselesaikan dengan zero kesalahan , patroli dilanjutkan arah jam 12, disana mereka disambut para pemberontak dengan siraman senjata RPD,” katanya. Dijelaskan agar personil Brimob mampu menggunakan sarana dan prasarana termasuk hutan dan gunung ketika menghadapi situasi gangguan keamanan oleh kelompok separatis, selanjutnya latihan GAG juga bertujuan untuk menghindari resiko tugas yang akan terjadi dilapangan. “Semakin tinggi tingkat kejahatan semakin tinggi pula dituntut personil Brimob yang terlatih untuk menanganinya, untuk itu diperlukan latihan GAG ( Gerilya Anti Gerilya ),” jelasnya.(Pik).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pimpin Rakor Persiapan Pilkada Serentak, Wamenko Polhukam: Pilkada Masuk Dalam 8 Program Cepat Pemerintahan Baru

SIARAN PERS No: 308/SP/HM.01.02/POLHUKAM/10/2024 Polkam, Jakarta – Wakil Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan, Lodewijk Freidrich...