Bekasi - Dalam rangka memperingati HUT RI ke-79, Polsek Bekasi
Utara menggelar kegiatan sosial dengan membagikan ratusan box nasi gratis
kepada masyarakat di Kp. Penggilingan Baru RT.01/06 Kel. Harapan Baru Kec
Bekasi Utara pada hari Jumat, 09 Agustus 2024.
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Bekasi Utara, AKBP
Yuliati, S.Mn, ini dihadiri oleh jajaran Pejabat Polsek Bekasi Utara,
Bhabinkamtibmas, serta tokoh masyarakat dan warga sekitar.
Rombongan Kapolsek tiba di lokasi sekitar pukul 10.00 WIB. Pembagian
nasi gratis kepada 300 orang warga dimulai pukul 10.02 WIB dan selesai sekitar
pukul 10.20 WIB.
"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap
masyarakat, khususnya yang membutuhkan," ujar AKBP Yuliati. "Kami
berharap kegiatan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat dan
mempererat tali silaturahmi antara Polri dan warga."
Pembagian nasi gratis ini dilakukan dengan menggunakan kendaraan
Pick Up Box No. Pol B-9303-FCD. Selain nasi, juga dibagikan air mineral kepada
warga.
Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman dan
kondusif.
Kegiatan ini menunjukkan kepedulian Polri terhadap masyarakat dan
menjadi contoh bagaimana kepolisian dapat terlibat aktif dalam upaya
pemberdayaan masyarakat.
Pembagian nasi gratis ini merupakan kegiatan positif yang dapat
membantu masyarakat sekitar dan memperkuat ikatan keharmonisan antara polri dan
warga masyarakat.// Aji
*Humas Polres Metro Bekasi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar