Senin, 22 Juli 2024

Masa Orientasi Rampung, PPPK Harus Mampu Menjadi Garda Terdepan Pelayanan Publik

Bogor - Kepala Biro SDM Aparatur dan Organisasi Badan Narkotika Nasional (BNN), M. Zainul Muttaqien, S.I.K., M.H., M.A.P., mewakili Sekretaris Utama BNN RI, secara resmi menutup Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun 2024 di Aula Ki Hadjar Dewantara–Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) BNN, Lido, Bogor, Jawa Barat, pada Senin (22/7).

Dalam sambutannya yang disampaikan secara daring, Zainul Muttaqien mengatakan bahwa pelaksanaan orientasi PPPK ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dalam pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian dan etika dalam sistem pemerintahan, negara, serta organisasi.

Hal ini tidak lepas dari budaya kerja di lingkungan BNN sebagai institusi pemerintah dalam upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) dengan misi mewujudkan Indonesia Bersinar (Bersih Narkoba).

Oleh karena itu, PPPK dalam hal ini profesi dokter, dalam mengemban tugasnya harus bersikap adaptif dan inovatif memberikan pelayanan prima kepada masyarakat meskipun dihadapkan pada kondisi dan situasi yang dinamis.

"Saya berharap Saudara semuanya mampu menjadi abdi negara yang siap menghadapi tantangan dan menjadi garda terdepan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi sehari-hari," ujarnya.

"Jadilah ASN yang mampu mengimplementasikan dan menerapkan Core Value berAkhlak yang berorientasi pada pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, royal, adaptif, dan kolaboratif serta mampu menerapkan Employer Branding, yaitu bangga melayani bangsa," harapnya lebih lanjut.

Menurutnya, hal tersebut telah sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo terkait tiga hal reformasi birokrasi yang menjadi parameter pelayanan khususnya PPPK. Tiga hal tersebut antara lain reformasi birokrasi berdampak, reformasi birokrasi berbasis digitalisasi, serta reformasi birokrasi yang lincah dan cepat.

Mengakhiri kegiatan, Kepala PPSDM BNN, Dr. Caca Syahroni, S.IP., M.Si., dan Direktur Penguatan Lembaga Rehabilitasi Komponen Masyarakat (PLRKM) Deputi Bidang Rehabilitasi BNN, dr. Amrita Devi, Sp.KJ., M.Si., melakukan prosesi pelepasan tanda peserta dan pemberian penghargaan bagi tiga peserta orientasi PPPK terbaik.//Idrs

#indonesiabersinar

#indonesiadrugfree

BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN RI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Polres Tangsel Bersama Bea Dan Cukai Sita 642 Kg Ganja, 7,8 Kg Sabu dan 1,1 Kg MDMA, Ungkap Penyalahgunaan Narkotika

Tangsel - Dalam dua bulan terakhir satuan reserse narkoba (Sat Res Narkoba) Polres Tangerang Selatan berhasil mengungkap perkara menonjol te...