Senin, 02 Juli 2018

Sat Intel Polres Pasaman Barat Dan Pemkab Sosialisasi Bijak Dalam Bermedsos




Pasaman Barat. ( Bhayangkara Indonesia News )

Pemerintah Daerah Pasaman Barat melalui Bagian Humas Sekretariat Daerah bekerjasama dengan Satuan Intel Keamanan Polres Pasaman Barat gelar acara Sosialisasi Jurnalistik bertemakan " Mari Bijak Bermedia Sosial dan Waspada Terhadap Berita Hoax " digedung Pertemuan Pemda Pasbar, Simpang Empat, Senin (2/7/2018).


Ucapan terimakasih disampaikan dalam sambutan resmi Bupati Pasbar Drs. H. Syahiran, MM kepada Kabag Humas Yosmar Difia berserta jajaran Panitia atas terselenggaranya kegiatan ini dan sekaligus meminta agar Insan Pers Bijak dalam membuat berita agar terhindar dari Hoax.

“ Wartawan merupakan mitra Pemerintah, mari bersama kita bangun daerah ini sesuai dengan bidang masing-masing, semoga kita terhindar dari dampak berita Hoax dimana akhir - akhir ini, marak berita dusta yang dapat menyerupai kita semua”, ajaknya.

Lebih lanjut Drs. H. Syahiran, MM menjelaskan bahwa Sinergitas yang baik antara Pemda Pasbar dengan Pers terkait, diharapkan mampu membangun informasi dan fungsi kontrol sosial yg lebih baik.


“ Saya tetap pantau informasi yang berkembang dibeberapa media, Pasaman barat juga sudah memilki Balai Wartawan dan semoga kedepan Pers Pasaman barat lebih baik lagi dan mengalami peningkat  serta kemajuan, baik terhadap seluruh element masyarakat juga Pemerintah Pasaman barat ", pesannya.

Kasat Intelkam Polres Pasbar, AKP. Milson Jhoni,SH dalam pematerianya dengan tegas mengajak segenap Insan Pers agar bijak dalam mencari dan menyebar luaskan informasi yang sesuai dengan Peraturan dan Kode Etik Jurnalistik.

” Saya berharap dan sekaligus meminta kepada rekan - rekan wartawan dimomentum tahun Politik kali ini agar selalu mawas dan Waspada supaya terhindar dari penyebaran berita dusta (Hoax) ”, tegasnya.
Hal senada disampaikan Kabag Humas Setda Pasbar Yosmar Difia yang pada intinya mengatakan, bahwa kegiatan ini diselenggarakan sesuai dengan amanah konstitusi yakni Undang undang No. 14 Tahun 2018, tentang keterbukaan informasi publik (KIP) ".


Dr. Wakidul Kohar Dekan Fakultas Dakwah UIN Imambonjol Padang yang hadir sebagai pemateri menyampaikan materi tentang " Sadar Bermedia dan Literasi Media ". 
Dalam penutupan materinya, Akademisi ini mengatakan bahwa  Insan Pers dalam melaksanakan tugasnya menjadi harapan bagi masyarakat atas informasi dan fungsi kontrolnya. 

" Cermatlah dalam membuat dan menganalisis suatu berita agar kita terhindar dari pengaruh Negatif dari informasi yang beredar yang nantinya dapat merugikan diri sendiri”, tutupnya,./adex


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengawalan Satgas OMPC II Papua Tengah Untuk Pilkada Serentak

Personel Polri yang tergabung dalam Operasi Mantap Praja Cartenz II 2024 melaksanakan pengawalan dan pengamanan ketat terhadap proses distri...