Senin, 08 Juli 2024

Kepala BNN RI Hadir Dalam Penyampaian Hasil Pemeriksaan BPK

Jakarta - Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) Marthinus Hukom menghadiri acara Penyampaian Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara kepada Presiden Joko Widodo, di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Senin (8/7).

Presiden Joko Widodo menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) Tahun 2023 dan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester II Tahun 2023 dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian dari BPK. Opini tersebut merupakan opini WTP yang ke-delapan sejak diraih LKPP pada 2016.

"Hasil pemeriksaan BPK atas LKPP Tahun 2023 menunjukkan opini Wajar Tanpa Pengecualian," ujar Ketua BPK Isma Yatun.

LKPP 2023 merupakan pertanggungjawaban Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Tahun 2023 yang tersusun atas satu Laporan Keuangan Bendahara Umum Negara (LKBUN) dan 84 Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga (LKKL).//Idrs

#indonesiabersinar

#indonesiadrugfree

BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN RI

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Syukuran Purna Bakti dan Kenaikan Pangkat Polsek Pademangan : Untuk Kebersamaan dan Penghormatan

Jakarta - Jumat pagi yang cerah pada 10 Januari 2025 menjadi momen penuh makna bagi Polsek Pademangan. Dalam sebuah acara sederhana namun sa...